Makanan Barat Harga Merakyat

IMG_9964

Nama Tempat     : STALLO Steak & Spaghetti

Lokasi                 : Jl. RS. Fatmawati, Pondok Labu, Jakarta Selatan Samping RS. Prikasih

Menu Andalan     : Beef Steak

Kisaran Harga     : Rp. 10.000 – Rp. 16.000

Deskripsi            :

Stallo Steak and Spaghetti ini terletak di daerah Pondok Labu, Jakarta Selatan yang sering di kunjungi oleh mahasiswa/i UPN Jakarta. Rumah makan ini memiliki berbagai variasi menu makanan yang di sajikan. Dengan harga kisaran Rp. 10.000 – Rp. 16.000 anda sudah memdapatkan makanan ala barat yang nikmat rasanya. Continue reading

Menu yang Lezat Ori Baked California Roll

IMG_9557

Nama Tempat : Sushi Miyabi

Place : Jl. Haji Ahmad Dahlan No. 21, kebayoran Baru

Price : Rp. 22.000

Miyabi? Hmm jangan mengkhayal kemana-mana dulu karena miyabi yang ingin saya review ini adalah nama resto sushi yang terletak di Jl.Haji Ahmad Dahlan No.21, kebayoran baru depan Lab School mudah banget untuk dicari lokasinya. Sushi ini lagi booming banget di bicarakan di twitter khususnya bagi penggemar sushi dari kalangan anak muda, sekolah,om-om,tante-tante,bahkan orang dewasa sekalipun telah membicarakan sushi miyabi ini di twitter yang katanya recommended banget.

Untuk itu pada hari Minggu tanggal 19 Mei kemarin saya ingin mencoba si sushi yang katanya enak banget ini, ditengah-tengah hujan deras pada jam 7 malam ini saya tiba di Sushi Miyabi Kebayoran Baru ini. Saya memesan menu sushi yang Ori Baked California Roll dengan Iced ocha. Continue reading

Makan Nasi Urap di “ Ayam Penyet Jakarta”

AYAM

Nama Tempat : Ayam Penyet Jakarta”

Lokasi :  Jl. Cilandak KKO,Jakarta

Kisaran harga  : 7000-25.000

Restoran yang pertama kali buka di Medan ini menyediakan kuliner dari Jakarta yaitu dinamakan ayam penyet Jakarta. Dilihat dari nama restoran tersebut, menu andalan restoran adalah ayam penyet. Memang benar, menu andalan yang ada di restoran ini adalah ayam penyet, namun berbeda dengan ayam penyet yang ada di restoran lain, karena ayam penyet di restoran ini disajikan dengan nasi bumbu urap yang gurih, menjadikan rasa ayam penyet semakin nikmat. Bumbu urap yang terbuat dari aneka macam rempah-rempah dan parutan kelapa ini terasa sangat ringan di mulut. Nasi yang masih hangat dan ayam penyet yang empuk serasa menari-nari di mulut. Bagi anda yang menyukai makanan pedas, tersedia sambal goreng sebagai pelengkap sajian ayam penyet ini.

Untuk minumannya sendiri, di restoran ini menyediakan es teh, teh panas, jus melon, jus jambu, jus kuini, dan lain sebagainya.

Restoran ini terletak di jalan Cilandak KKO, Jakarta. Restoran ini memiliki area yang cukup luas, dengan ruangan makan yang bersih dan rapi. Meja dan kursi yang ada di restoran ini bernuansa klasik, hiasan yang ada di restoran ini juga bernuansa klasik. Jika dilihat dari luar, restoran ini memiliki aura suasana klasik yang kental. Harga makanan yang ditawarkan di sini tergolong sangat murah, berkisar antara Rp. 6000 – Rp. 25.000. Bahkan dapat dikatakan harga yang murah untuk cita rasa masakan yang enak.

Jika anda berada di kawasan Cilandak tidak ada salahnya untuk mencoba ayam penyet ini dijamin tidak akan rugi dan cocok sebagai tempat wisata kuliner di daerah Jakarta Cilandak dan sekitarnya. HJ/@moiividao/@_diahscs/@DianMistika

Surganya Pecinta Pasta

page

Nama Tempat    : Warpas (Warung Pasta)

Lokasi                : Jl. Margonda No.518 Depok

Menu Andalan    : Chicken Piccata

Kisaran Harga     : Rp 15.000 – Rp 23.000

Warpas (Warung Pasta) yang terletak di daerah Margonda, Depok mempunyai daya tarik tersendiri bagi kalangan anak muda khususnya. Di hari biasa, banyak pengunjung berseragam sekolah dan juga mahasiswa mampir ke tempat ini. Di akhir pekan, tempat makan yang didominasi unsur kayu ini dipenuhi anak muda. Pilihan menu yang menggugah selera dan harga yang hemat menjadi daya tarik utamanya. Hanya dengan sekitar Rp. 15.000,- kita sudah bisa menikmati aneka menu pasta. Sedangkan pizza tipis 8 slice-nya hanya Rp. 20.000.

Untuk rasa, pasti tidak akan kecewa. Walaupun tidak mengadopsi resep khas Italia, Warpas menawarkan pilihan rasa lain yang menarik dan cocok untuk lidah Indonesia. Diantaranya, ada Meat Seduction (pizza dengan banyak daging), Spicy Hot (pasta dengan udang, cumi dan saus pedas),  Chicken Piccata (pasta dengan irisan ayam tepung dan keju). Side menu seperti Mushroom Cream Soup, Chocolate Pancake dan pilihan blended drinks-nya juga wajib dicoba. Continue reading

Lezatnya Martabak Top Bandung

IMG_3015

 Nama Tempat    : MARTABAK TOP BANDUNG

 Lokasi : Depan Komplek Griya  Pamulang

 Menu Andalan  : Martabak Manis Rasa Keju

 Kisaran Harga   : Rp. 22.000 – Rp. 27.000

 Deskripsi              :

Martabak Top Bandung yang tempatnya berada di  depan Komplek Griya Pamulang dapat mencuri perhatian orang-orang, martabak ini ramai sekali tidak seperti martabak-martabak lainnya.

Setelah saya mencoba mencicipi martabak tersebut memang tidak heran karena rasa nya sangat istimewa dan membuat konsumen ingin merasakan kembali. Martabak ini sangat lembut sekali beda dengan martabak-martabak lainnya.

Yang membuat martabak ini istimewa yaitu kelebihan dari butter nya yang sangat berkualitas yang dapat meningkatkan cita rasa dari martabak itu sendiri. Isinya juga sangat banyak hingga sampai keluar dari martabaknya yang membuat tertarik untuk membelinya. Continue reading